Kamis, 14 April 2011

Gunung Bromo

      Selain Kota yang indah, Probolinggo juga memiliki wisata alam yang sangat indah. Wisata ini yaitu Gunung Bromo mempunyai keunikan, yakni berada di 4 wilayah, yaitu Kabupaten Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Kabupaten Malang, serta statusnya yang masih aktif. Gunung Bromo memiliki lautan pasir yang sangat luas, kira-kira luasnya 10 meter persegi. Selain itu di sana juga terdapat Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Kawasan ini merupakan satu-satunya kawasan konservasi di Indonesia yang memiliki keunikan berupa laut pasir seluas 5.250 hektar, yang berada pada ketinggian ± 2.100 meter dari permukaan laut.Salah Satu keunikan yang diminati oleh para wisatawan yaitu kawah yang dikelilingi oleh lautan pasir dan yang menepulkan asap putih.
      Para wisatawan juga dapat menyaksikan sun rise yang begitu indah dengan latar gunung Bromo di bukit penanjakan. Perjalanan ke bukit Penanjakan ditempuh dalam waktu 40 menit dengan melintasi padang pasir kaldera dan menaiki bukit terjal.
        Adapun cara agar wisatawan dapat mencapai daerah ini dengan menggunakan mobil pribadi pun menyewa kendaraan. Ada empat pintu gerbang utama untuk memasuki kawasan taman nasional ini yaitu: desa Cemorolawang jika melalui jalur Probolinggo, desa Wonokitri dengan jalur Pasuruan, desa Ngadas dari jalur Malang dan desa Burno adalah jalur Lumajang. Adapun rute yang dapat ditempuh adalah sebagai berikut:
Pasuruan-Warung Dowo-Tosari-Wonokitri-Gunung Bromo menggunakan mobil dengan jarak 71 km, Malang-Tumpang-Gubuk Klakah-Jemplang-Gunung Bromo menggunakan mobil dengan jarak 53 kmAtau dari Malang-Purwodadi-Nongkojajar-Tosari-Wonokitri-Penanjakan sekitar 83 km

Tidak ada komentar:

Posting Komentar